Bismillahhirrahmannirrahim.
Assalamu’alaikum warahmatullahi
wabarakatuh...
Biasanya nih bikin Brownies Kukus
yang kotak biasa itu, nggak ada mekar-mekarnya, tapi kali ini pengen nyobain
resepnya ci @tintinrayner yang dimodif dikit resepnya. Iya, dikit aja, nggak
pake chococips, haha. Tapi kalau mau lebih nyoklat lagi, silakan ditambah
dengan meises atau chococips.
Brownies Kukus Mekar
Bahan A:
200 gr gula pasir
2 butir telur
160 cc air
½ sdt vanilla cream
Bahan B:
200 gr tepung terigu
25 gr cokelat bubuk
½ sdt garam
1 sdt baking powder
Bahan C:
10 gr cake emulsifier (SP/
Ovalet/ TBM)
Bahan D:
25 gr Chocochips
½ sdt pasta cokelat
Cara Membuat:
- Kocok Bahan A dengan menggunakan mixer kecepatan tinggi selama 5 menit.
- Turunkan kecepatan, kemudian masukkan Bahan B, kocok selama 1 menit atau hingga rata.
- Naikkan ke kecepatan tinggi, masukkan Bahan C, kocok selama kurang lebih 5 menit.
- Tambahkan pasta cokelat, aduk rata.
- Masukkan Chocochips, aduk asal rata.
- Siapkan cetakan bolu kukus, alasi dengan kertas bolu kukus. Tuang adonan sampai hampir penuh.
- Kukus selama kurang lebih 15 menit dengan api besar.
- Angkat, siap disajikan.
Dikira ya mekarnya biasa aja,
kayak bolu kukus biasa, eh ternyata sampai off
side segala, sampai tumpah-tumpah keluar cetakan dan jatuh ke kukusan.
Bahagia? Jelas dooong... Jarang-jarang kan hasil jadinya bisa sampe seperti
ini. Cuma jadi kepikiran beli cetakan yang dasarnya agak lebar, nggak langsing
kayak punya saya dan ngisinya nggak terlalu penuh juga untuk next time baking.
Tekstur dan rasanya pun berbeda
lho dari bolu kukus biasa, brownies kukus ini nyoklat banget rasanya, fluffy dan lembuut luar biasa, berasa
makan kapas cokelat deh.
Yuuk bikin ^^
Salam,
Lisa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar