Senin, 30 Januari 2017

Lontong 2




Bismillahhirrahmannirrahim.

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Sepertinya saya sedang agak nge-fans sama Lontong ya... kalau diinget-inget, minggu kemarin saya juga bikin Lontong dengan resep yang berbeda, sekarang bikin lagi, dan sepertinya masih pengen masak sesuatu yang memakai Lontong, hehehe. Agak amazed sama hasil Lontong yang saya buat, halus dan berasanya lembut banget dimulut. Ini dia resepnya, yuukk...

Lontong

Bahan:
200 gr Beras
Air secukupnya
1 sdt garam
Daun pisang untuk membungkus
Tusuk gigi untuk menyemat daun

Cara membuat:
  • Bersihkan beras, kemudian tambahkan garam dan rendam dalam air selama 1-2 jam. Tiriskan beras (setelah 2 jam).
  • Buat gulungan erat dengan menggunakan beberapa lembar daun pisang. Sematkan dengan tusuk gigi di salah satu ujungnya.
  • Isi dengan beras sebanyak ½ - ¾ dari keseluruhan panjang Lontong. Sematkan dengan tusuk gigi. Lakukan hingga habis.
  • Masukkan Lontong dalam panci berisi air, pastikan semua bagian Lontong terendam air.
  • Rebus selama 2-3 jam.
  • Angkat, siap disajikan.

Resep Lontong yang ini berbeda teknik dengan yang sudah saya post sebelumnya ya. Bedanya dimana? Beda semua, hehe. Beda cara masaknya, tentu hasilnya juga sedikit berbeda. Saya kurang tahu ya, penjual yang menjual makanan yang menggunakan pelengkap Lontong biasa menggunakan teknik yang mana. Semua disesuaikan dengan selera saja. Lebih mudah dan sesuai dengan yang mana, sesuai dengan kebutuhan dan selera masing-masing.

Saya pribadi, kalau memilliki waktu yang leluasa, mungkin akan memilih resep yang ini. Karena hasilnya jelas lebih halus dan lebih lembut, penampakan Lontongnya pun terlihat lebih mulus. Hanya saja, proses persiapan dan memasaknya lebih lama. Jika menginginkan Lontong bertekstur padat, pastikan mengisi lebih banyak beras, sehingga saat masak, Lontong akan memadat karena keterbatasan ruang. Sebaliknya jika terlalu sedikit, maka tekstur Lontong akan lembek.

Sedangkan untuk Resep Lontong yang sebelumnya saya share, yang menggunakan teknik diaron terlebih dahulu, menghasilkan Lontong yang tidak terlalu halus dalam penampakannya, begitu juga saat dimakan, rasanya pun kurang begitu lembut di mulut. Semua tergantung dari kekuatan tangan kita untuk memadatkan.
Kalau soal rasa In Sya Allah keduanya memiliki rasa yang hampir sama, rasa Lontong, hanya sedikit terdapat perbedaan dari segi tekstur dan kelembutan saat dimakan. Resep ini jadi 5 porsi Lontong ya, karena daun pisang saya kecil-kecil alias kurang lebar, jadinya sesuai dengan ukuran daun pisangnya, jadi 5 porsi kecil-kecil.

Selamat mencoba,

Semoga bermanfaat ya ^^



Salam,



Lisa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar